Detikdjakarta-Beberapa pejabat daerah seperti Bupati Tanah Datar, Eka Putra, dan anggota DPR RI fraksi Gerindra Suir Syam m.kes menghadiri Acara Silaturahmi Pengukuhan Kepengurusan Ikatan Keluarga Paninjauan Sepakat (IKPAS) Periode Tahun 2023-2026 di Taman Mini Indonesia Indah, Minggu (15/1/2023).
Selain itu acara ini dihadiri oleh Ketua Umum IKPAS, John Firson dan Sekjen DPP IKPAS Safrizal bersama jajarannya.
Bupati Tanah Datar, Eka Putra mengapreasiasi warga yang berada di perantauan atas kekompakan mereka dalam paguyuban IKPAS.
“Yang ada sedikit rezeki lebih bisa membantu mereka yang dikampung”, ujarnya.
Acara tersebut dilaksanakan guna mempererat silaturahmi warga perantauan, dan IKPAS berperan sebagai wadahnya.
Anggota Dewan DPR RI fraksi Gerindra Suir Syam m.kes juga mengapresiasi acara tersebut, karena acara ini menggambarkan Sumatra Barat serta bahasanya.
“Sejauh-jauh merantau nanti akan kembali ke kampung halaman, jadi dimana berada mereka bersatu tetap tidak melupakannya.” ujar Anggota DPR RI Fraksi Gerindra tersebut.
(NDA)