DETIKDJAKARTA.COM,JAKARTA -PT Astra Otoparts Tbk (Astra Otoparts/Perseroan/AUTO) mengadakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST/Rapat) pada hari Selasa, 12 April 2022, bertempat di gedung Astra Otoparts.
Pada Mata Acara Pertama Rapat, pemegang saham menyetujui menerima baik Laporan Tahunan untuk tahun buku 2021, termasuk mengesahkan Laporan Tugas Pengawasan Dewan Komisaris Perseroan, serta mengesahkan Laporan Keuangan Konsolidasian Perseroan untuk tahun buku 2021 yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Tanudiredja, Wibisana, Rintis & Rekan dengan dengan pendapat wajar dalam semua hal yang material.
Pada Mata Acara Kedua Rapat, pemegang saham menyetujui penggunaan laba bersih Perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada 31 Desember 2021 sebesar Rp611.347.603.211,- dan menyetujui pembagian dividen tunai sebesar Rp245.806.383.000,- untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2021 atau sebesar Rp51,- setiap saham. Dividen interim sebesar Rp 53.017.063.000,- atau sebesar Rp 11,- setiap saham telah dibayarkan pada tanggal 22 Oktober 2021 dan sisanya sebesar Rp 192.789.320.000,- atau sebesar Rp 40,- setiap saham akan dibayarkan pada tanggal 12 Mei 2022 kepada Pemegang Saham Perseroan yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan pada tanggal 25 April 2022.
Pada Mata Acara Ketiga Rapat, pemegang saham menyetujui pengunduran diri Bapak Aurelius Kartika Hadi Tan dari jabatannya sebagai Direktur Perseroan dan mengangkat Bapak Heru Harsana sebagai Direktur Perseroan yang baru. Sehingga susunan anggota Direksi Perseroan sampai dengan penutupan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan Perseroan pada tahun 2023 sebagai berikut:
Hamdhani Dzulkarnaen Salim sebagai Presiden Direktur.